Membeli Lemon di pasar terasa janggal bagi cowok, bener ndak ?
Tapi tidak apa yang penting saya siang ini akan share tentang manfaat lemon untuk wajah sahabat cloris semua di tanah air.
Asam askorbat-L yang terkandung dalam lemon dapat mengurangi masalah peradangan pada kulit berjerawat serta membersihkan pori–pori wajah yang tersumbat.
Lemon juga dikenal baik sebagai pencerah kulit dan penghilang noda pada wajah.
Bagaimana cara menghilangkan jerawat dengan menggunakan buah lemon ?
- Siapkan satu buah lemon
- Tekan sedikit lemon, potong menjadi dua bagian, lalu peras
- Oleskan pada wajah anda
- Biarkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air dingin dan keringkan dengan handuk
- Lakukan perawatan ini secara rutin sekali dalam sehari untuk mengatasi masalah jerawat
Apa manfaat jeruk lemon untuk wajah ?
Lemon sangat berkhasiat untuk kecantikan kulit wajah, sehingga banyak digunakan sebagai bahan-bahan untuk produk kecantikan.
Kita ketahui lemon bercita rasa manis keasam-asam tidak hanya dapat di nikmati sebagai minuman yang menyegarkan, tetapi juga banyak digunakan untuk kecantikan.
Kadar kandungan yang terdapat dalam buah lemon sangat banyak sekali, diantaranya yaitu vitamin C, vitamin B, karbohidrat, protein dan juga potanium yang baik untuk kulit.
Dalam bidang kesehatan, buah yang berbentuk oval berwarna kuning ini ternyata mampu berperan sebagai obat antiseptic alami dan sebagai antibakteri untuk mengobati tenggorokan misalnya.
Dibawah ini beberapa manfaat buah jeruk lemon untuk wajah, diantaranya yaitu:
Jeruk lemon dapat mencerahkan kulit wajah
Kandungan vitamin C yang terkandung di dalam buah lemon dapat bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati, sehingga kulit akan tampak lebih cerah secara alami.
Caranya :
- Gunakan buah lemon dan madu sebagai bahan utamanya.
- Ambil ½ buah lemon lalu peras airnya dan tuangkan kedalam mangkok
- Tambahkan 2 sendok makan madu kedalam perasan jeruk lemon dan aduk sampai tercampur rata.
- Terakhir, langsung oleskan pada wajah dan diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih.
Untuk hasil yang maksimal lakukan secara rutin seminggu sekali, agar hasilnya lebih baik.
Mengobati Jerawat
Buah lemon sangat ampuh untuk mengobati jerawat yang kadang muncul saat momen PMS datang.
cara menghilangkan jerawat :
- Ambil 1 buah lemon lalu peras airrnya kemudian campurkan kedalam air.
- Oleskan langsung campuran perasan buah lemon dengan air pada bagian yang berjerawat dengan menggunakan cotton bud, lalu diamkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air.
Mengatasi kulit berminyak
Caranya :
- ambil 1 buah lemon segar dan belah menjadi 2 bagian.
- Setelah itu gosok-gosokan keseluruh kulit wajah secara merata yang sebelumnya telah dibersihkan terlebih dahulu dengan air hangat.
- Lalu diamkan selama 15 menit hingga kering dan bersihkan dengan air dingin.
- Lakukan perawatan ini secara rutin setiap hari hingga kulit wajah tidak berminyak lagi.
Menghilangkan komedo
Kandungan di dalam buah lemon dapat mengangkat dan mengeluarkan kotoran yang dapat menyebabkan komedo di wajah, sehingga kulit wajah jauh dari komedo yang mengganggu.
Caranya adalah
- Mengoleskan air perasan jeruk lemon pada daerah wajah yang terdapat komedo dengan menggunakan cotton but, lakukan secara rutin dan teratur setiap hari setelah membersihkan wajah.
Mengecilkan pori-pori
Mempunyai masalah kulit wajah seperti jerawat dan komedo, pasti akan mengakibatkan pori-pori pada kulit wajah membesar.
Hal ini dikarenakan terdapat penyumbatan pada pori-pori, sehingga menimbulkan jerawat.
Tetapi dengan melakukan perawatan seperti cara mengobati jerawat secara rutin, maka pori-pori akan mengecil dan kulit akan tampak lebih halus dan bersih.
Mencerahkan Kulit Wajah
Kandungan Vitamin C yang terdapat pada buah lemon berfungsi sebagai Antioksidan yang bermanfaat untuk mengatasi kulit kering dan kusam gelap akibat radikal bebas.
Merawat kulit wajah dengan rutin dan teratur menggunakan perasan lemon sebagai masker alami mampu mencerahkan kulit wajah dan menjadi lebih sehat.
Menghilangkan Flek Hitam dan Bekas Jerawat
Antioksidan yang bergabung dengan Anti bakteri pada buah lemon mampu memudarkan flek hitam atau bekas jerawat pada kulit wajah.
Menghaluskan Permukaan Kulit
Jika anda terbiasa beraktifitas di luar rumah dengan terik yang sangat panas, debu, dan polusi yang setiap detik menempel pada kulit wajah anda.
Pastinya membuat kulit wajah menjadi kusam serta kasar.
Untuk mencegah hal itu, anda bisa merawatnya sebelum dan sesudahnya dengan menggunakan buah lemon sebagai masker wajah alami agar wajah tetap halus dan terjaga kesehatannya sepanjang hari.
Melembabkan Kulit Wajah
Kulit kering atau kusam yang di sebabkan karena paparan sinar matahari yang membuat kulit dengan mudah memicu timbulnya kerutan halus dan iritasi, membuat wajah semakain rusak.
Agar senantiasa kulit berada dalam kondisi optimal dengan kelembabannya, gunakanlah perasan lemon ini sebagai masker wajah.
Caranya :
- Oleskan perasan lemon ini ke permukaan kulit wajah anda, biarkan semalaman, dan saat pagi harinya anda langsung membersihkannya.
Mengencangkan Kulit Wajah
Kandungan yang terdapat pada perasan buah lemon mengandung Vitamin C sebagai Antioksidan yang mampu mengoptimalkan minyak dalam kulit.
Selain itu juga berfungsi untuk memperkuat otot kulit serta memperlancar peredaran darah pada kulit wajah dan leher, sehingga kulit menjadi lebih kencang dan terlihat awet muda.
Mempertahankan Kolagen pada Kulit
Kandungan Nutrisi yang terdapat pada perasan buah lemon akan bekerja secara optimal menutrisi kulit wajah jika di gunakan secara rutin dan teratur, sehingga kulit akan tetap sehat.
Karena sari yang terdapat pada buah lemon mampu mempertahankan keseimbangan kologen dan kadar Ph pada kulit wajah anda.
Mencegah Munculnya Penyakit Kulit
Kulit wajah merupakan bagian kulit yang rentan terkena berbagai macam bakteri, jamur dan virus yang di hasilakan oleh radikal bebas.
Penyakit kulit yang sering menyerang, itu di sebabkan karena kita jarag merawatnya.
Penyakit kulit ini seperti kurap, kudis, panu, jerawat meradang, gatal-gatal, berbintik air, dan lain-lain.
Kandungan Anti bakteri, mikroba, peradangan, jamur, dan anti imflamasi dapat mengatasi semua penyakit kulit pada wajah.
Sebagai Anti Aging
Kandungan yang terdapat pada buah lemon mengandung Vitamin B1, B2, B3, B5, C dapat menjadi at anti penuaan, dan mampu meningkatkan sel kulit lebih muda dan aktif, juga dapat memperbaiki jaringan sel kulit yang rusak.
Mengangkat Minyak dan Kotoran pada Kulit Wajah Pria
Kulit wajah pria memang berbeda dengan kulit wanita yang cendrung lebih tebal, dan berlapis juga memeiliki sebum berlebihan pada pori-pori.
Dengan perawatan menggunakan perasan buah lemon mampu menyeimbangkan Ph kulit menjadi lebih stabil, dan kulit akan lebih bersih juga sehat.
Mengusir Penampilan Kulit yang Lelah
Bagi pria maupun wanita yang aktif dalam menalakukan aktifitas sehari penuh, maka efek yang ditimbulkan pada wajah akan terlihat lelah, dan terlihat lebih tua dari sebenarnya.
Tentunya terlihat lesu mesikupun sedang dalam kondisi fit.
Untuk mengatasi kondisi ini, lakukanlah perawatan menggunakan perasan buah lemon dengan mengoleskan perasan lemon pada permukaan wajah saat hendak akan tidur atau sebelum beraktifitas.
Menangkal Raikal Bebas
Kandungan Nutrisi berfungsi sebagai Antioksidan yang bermanfaat untuk menangkal kotoran dari radikal bebas.
Radikal bebas ini seperti debu, polusi kendaraan, asap roko, sinar ultraviolet, dan sebagainya.
Redikal bebas ini sering kali membuat kondidi kulit menjadi jerawat, penyakit kulit, kulit gelap, kusam, kendur, flek hitam, dan lain sebagainya.
Demikianlah sedikit pembahasan mengenai manfaat jeruk lemon untuk wajah. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah pengetauan kita semua.