Pertanyaan 770 : ndazhr
Dok, wajah saya teksturnya agak kasar seperti bruntusan dan sangat terlihat pada saat terkena cahaya, padahal biasanya baik-baik saja. Itu terjadi setelah saya menggunakan krim wajah. Apakah kulit wajah saya mengalami iritasi? Terima kasih sebelumnya.
Jawaban
Hai ndazhr,
Kulit wajah yang bruntusan namun tidak menimbulkan nyeri atau gatal seringnya disebabkan oleh pembentukan jaringan parut pasca peradangan (skar). Kondisi ini sering terjadi pada orang yang sebelumnya bermasalah dengan kulit wajah, contohnya karena jerawat, miliaria (biang keringat), luka garukan, dan lain sebagainya.
Bisa juga, bruntusan di kulit wajah Anda disebabkan oleh faktor lain, contohnya:
- Milia (terperangkapnya keratin di dalam kelenjar pilosebasea)
- Keratosis pilaris (penumpukan keratin yang menyimbat di folikel rambut)
- Infeksi kulit lainnya, contohnya folikulitis, jerawat, kutil, miliaria (biang keringat), jamur
- Dermatitis kontak (peradangan pada kulit yang disebabkan oleh kontak dengan substansi iritatif atau alergi dengan substansi yang berkontak dengan kulit)
- Skin tag, dan sebagainya
Sulit bagi kami mengidentifikasi, apakah keluhan pada kulit Anda tersebut terjadi karena infeksi atau ada faktor pencetus lainnya tanpa melakukan pemeriksaan secara langsung. Sebab itu, Anda sebaiknya memeriksakan langsung keluhan Anda ke dokter atau dokter spesialis kulit ya.. Kebanyakan bruntusan pada kulit bukan merupakan kondisi yang berbahaya sehingga tidak memerlukan penanganan khusus. Namun, apabila sangat mengganggu, tergantung dari penyebabnya, bruntusan ini nantinya bisa juga diatasi dengan pemberian krim atau selap tertentu, hingga tindakan medis lain, seperti laser, peeling, dermabrasi, dan sebagainya.
Anda saat ini sebaiknya tidak memencet atau mengelupasi bruntusan yang muncul di kulit Anda secara berlebihan, apalagi menggunakan tangan dan kuku yang kotor. Bersihkan selalu wajah Anda 2 kali sehari menggunakan sabun pembersih yang mengandung asam salisilat substansi lain yang baik untuk merawat kulit. Lindungi agar kulit tidak terpapar langsung dengan sinar matahari, yakni dengan menggunakan sun screen, topi lebar, dan membatasi keluar ruangan di siang hari. Pastikan juga Anda selalu makan makanan yang sehat, minum yang cukup, dan hindari stres yang berlebihan.
Semoga membantu ya..