Pertanyaan 89 : Ady
halo dok saya adi 27 tahun . di seluruh bagian tubuh saya terdapat bendolan dengan ukuran berpariasi da. ada yang mengatakan itu limpoma .selain itu bendolan tersebut ada juga dibelakang kepala saya terdapat 3 bendolan di dlm kulit .dan saya juga sering merasa mual dan pusing sedang sampai berat .apakah itu tidak menggagu jaringan sarap otak saya ?
Jawaban
Hai Ady, Adanya benjolan seperti yang anda sebutkan diatas dapat disebabkan oleh berbagai penyebab, antara lain : – limpoma (jika banyak : lipomatosis) tumor jinak dari jaringan lemak – Fibroma – kista dermoid – kista aterom – jerawat kistik – keganasan – dsb
saya sarankan agar anda mengunjungi dokter untuk memastikan sifat (ganas/tidak) benjolan tersebut dan jenisnya.
Pemeriksaan fisik langsung pada benjolan sangat menentukan diagnosa benjolan tersebut. penanganan benjolan umumnya akan bersifat operatif.
Selain itu, biopsi mungkin diperlukan untuk memastikan penyebab benjolan.
Demikian yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat.